Dinas Kominfo, Jumat, 03 Maret 2023; Magang merupakan salah satu wadah bagi mahasiswa disetiap Perguruan Tinggi untuk merasakan langsung seperti apa dunia kerja. Berbagai pengalaman bisa didapatkan melalui magang dan menjadi langkah awal bagi mahasiswa sebelum berkecimpung dalam dunia karier profesional.
Program magang, diatur dalam UU No.13 tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan, khususnya pasal 21-30. Selain itu diatur juga dalam Peraturan Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan (Permendikbud) No.2 tahun 2020 tentang Standar Nasional Pendidikan Tinggi. Pada permendikbud tersebut dijelaskan bahwa magang dapat diklaim menjadi angka kredit dalam sistem perkuliahan. Umumnya magang menjadi syarat kelulusan pada beberapa Perguruan Tinggi.
Dinas Kominfo kabupaten Manggarai Barat, ikut mendukung permendikbud tersebut, dengan menjalin kerjasama dengan beberapa Perguruan Tinggi, dengan memberikan kesempatan magang bagi para mahasiswa , tentu saja sesuai dengan prosedur standar yang telah ditentukan, baik dari pihak kampus maupun dari dinas / kantor debagai tempat magang.
Salah satu Perguruan Tinggi yang baru saja mengirim mahasiswanya untuk magang pada Dinas Kominfo Mabar adalah Institut Desain dan Bisnis (IDB) Bali. Terhitung tanggal 30 Agustus sampai 02 Maret 2023, salah seorang mahasiswa IDB Bali jurusan Desain Komunikasi Visual, Robertus Yohanes Obed, menjalani magang di Dinas Kominfo kabupaten Manggarai Barat. Menurut Obed, melalui kegiatan magang tersebut, dirinya mendapatkan banyak ilmu, wawasan dan pengalaman baru dari para mentor yang sangat supportive. Selain ilmu pengetahuan yang berlimpah, lingkungan kerja yang kondusif juga merupakan aspek yang mendukung kelancaran magang pada Dinas Kominfo kabupaten Manggarai Barat. Para pegawai selalu membimbing saat memberi pekerjaan, melakukan pengawasan saat melaksanakan pekerjaan dan menunjukan pekerjaan yang benar ketika melakukan kesalahan.
Selain itu saya juga belajar bagaimana bekerja dalam tim (teamwork), serta mendapat keluarga baru, sehingga merupakan suatu kehormatan bagi saya dapat bergabung dan menjadi bagian dari Dinas Kominfo ka upaten Manggarai Barat; lanjut Obed, seraya berharap Dinas Kominfo semakin sukses dan dapat menjadi instansi terbaik di kabupaten Manggarai Barat.
Pada tanggal 02 Maret 2023, mewakili Kepala Dinas dan seluruh staf/ keluarga besar Dinas Kominfo, dalam acara perpisahan sederhana , Sekretaris Dinas Kominfo, Hildegunda Kartini Tulus,ST menyampaikan terimakasih dan apresiasi yang luar biasa kepada Obed, yang telah kooperatif dan disiplin selama menjalani magang, serta berharap agar semua ilmu yang diperoleh selama magang dapat diterapkan dan memperlancar kegiatan perkuliahannya di Perguruan Tinggi hingga selesai.
Dengan demikian, melalui kerjasama yang selalu terlaksana baik bersama mahasiswa dari beberapa Perguruan Tinggi sebagai tempat magang mahasiswa , Dinas Kominfo kabupaten Manggarai Barat telah mendukung aktivitas tekhnis mahasiswa dan mengoptimalkan kemampuan mahasiswa sebagai aset dalam peningkatan output kerja, dimana di era digital seperti sekarang ini, media komunikasi acapkali digunakan kaum milenial.Jadi mahasiswa magang menjadi alternativ pendukung dalam pencapaian kerja pada dinas tempat mereka magang.
Keberhasilan ini menunjukan bahwa Dinas Kominfo Kabupaten Manggarai Barat ikut mendukung program peningkatan kualitas sumber daya manusia dalam pembangunan Nasional, lebih khusus lagi prmbangunan di kabupaten Manggarai Barat. (MJ)